Cara Cepat Hamil

Wednesday, January 18, 2012

Kekurangan Blogspot Untuk SEO Dan Solusinya

Belajar SEO Blog - Berbicara tentang kelemahan atau kekurangan blogspot apakah SEO friendly atau tidak,sebenarnya sudah banyak dibahas di forum-forum maupun di blog-blog tetangga. Tapi sangat minim yang membicarakan tentan bagaimana solusi untuk menutupi kekurangan dari blogspot agar bisa SEO friendly.

Pada postingan Curahandriji kali ini, curahandriji kali ini akan akan membahas bagaimana caranya menutupi kelemahan blogspot agar bisa menjadi SEO friendly.Agar nantinya bisa terpandang di mata google dan bisa menarik ribuan pengunjung dari si mbah google.
Dari mata seorang pemula,Curahandriji akan menjabarkan beberapa masalah fatal pada mesin blogger beserta solusinya :

  1. Blogspot/blogger tidak memiliki  "the real categories"
    Dimana pada dasarnya blogger tidak memiliki the real categori yang sesungguhnya,dan selama ini hanya memanfaatkan fitur "label" sebagai kategori mereka.

    Selama ini yang Curahandriji analisis pada robot.txt-nya blogspot dan mendapati bahwa setiap alamat url yang mengandung "/search" tidak akan di follow oleh robot google dan mengakibatkan alamat tersebut tidak di index oleh mesin pencari google. Alamt url label blogspot (cth: http://www.blogger.com//search/label/Belajar%20SEO%20Blogspot) juga mengandung "/search". Ini artinya label blogger tidak akan di index oleh google dan sebuah link menuju label blogspot tidak akan di anggap sebagai backlink.

    Solusi : gunakan tag "nofollow" pada setiap link menuju label,baik pada postingan maupun pada sidebar. Ingat! memberikan backlink pada sebuah alamat url label blogspot adalah perbuatan yang sia2.

  2. Template blogspot tidak SEO friendly
    Dari mulai soal title, meta tag, related post dan lain-lain tidak disediakan secara defauly oleh blogger. Untuk itu sobat dapat menambahkan fitur2 penting tersebut dengan mengedit code html blog.

  3. Template blog tidak valid xhtml
    Sebenarnya ini bisa di katakan sebagai masalah terbesar pada blogspot,akan tetapi jika dilihat dari sudut pandang seorang pemula seperti curahandriji melihat ketidak valid an template blogspot ini tidak terlalu mempengaruhi ke SEO an pada mesin blogger. Sebagai satu contoh bisa dilihat pada beberapa kata kunci di google sudah di kuasai matoritas blog-blog bermesin blogger. Blog-blog tersebut sangat banyak memiliki eror setelah di cek menggunakan  w3c validator , namun hal tersebut tidak menghalangi blog-blog tersebut untuk melanglang buana di SERP google.
    banyak yang menyimpulkan kalau blogspot yang memiliki valid HTML akan memudahkan mereka untuk menduduki posisi jawara di google serp.

    Solusi : Gunakan template yang valid html nya

  4. Alamat url posintg yang terbatas
    Coba sobat curahandriji perhatikan http://curahandriji.blogspot.com/2012/01/mivo-tv-online-streaming-indonesia.html , judul artikel tersebut adalah mivo tv online streaming online indonesia. Coba perhatikan tulisan yang bergaris bawah dan sobat bandingkan dengan judul postingan. Ternyata, tidak seluruh judul postingan akan menjadi url artikel pada blog kita.
    Dan ini sangat berpengaruh terhadap posisi kita di serp, karena seperti yang sobat curahandriji ketahui kalau keyword yang ada pada url sangat berpengaruh terhadap posisi blog kita di serp.

    Solusi : Usahakan memendekkan judul postingan ketika kita akan memposting sebuah artikel hingga 6 kata-kata utama saja.
Nah, Demikian yang bisa curahandriji share buat sobat-sobat buat belajar SEO, disini curahandriji masih sangat newbie dan hanya inigin berbagi.
tidak menutup banyak kekurangan dan kesalahan, mari kita sama2 diskusi disini. Barangkali ada tambahan dari sobat-sobat yang sudah mastah dalam hal SEO bisa di share disini. Description: Kekurangan Blogspot Untuk SEO Dan Solusinya Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Kekurangan Blogspot Untuk SEO Dan Solusinya
Share :